JAKARTA, HARIANAKSARA. NET – Wawan Juanda, Wakil Ketua DPRD Kota Sukabumi Fraksi PKS, menyampaikan kehadirannya di acara Bimteknas dan Konsolidasi Ketua Fraksi PKS dan Pimpinan DPRD di Jakarta (29-31 Mei 2023).

“Kami hadir di sini dalam rangka undangan dari DPP untuk mengikuti Bimteknas sekalian Konsolidasi Pimpinan dan Anggota DPRD seluruh Indonesia.

Tentunya kita disuguhi oleh materi- materi dari KPU, Bawaslu dan juga Mendagri tentang seputar Pemilu.
Pemateri menyampaikan aturan-aturan apa saja yang boleh dan dilarang di dalam masa kampanye pemilu nanti. Jadi kita banyak mendapatkan ilmu di acara ini, “ungkapnya saat di temui awak media di sela-sela acara PKS di Hotel Milenium Jakarta, Selasa(30/05/2023).

Lebih lanjut, Wawan menjelaskan bahwa kita juga konsolidasi bagaimana kemenangan bersama rakyat, PKS harus menang di 2024, dengan target dua kali lipat dari yang sebelumnya, baik dari para anggota Dewan Kota, Kabupaten, Daerah, Provinsi maupun Pusat. Jadi contoh kalau yang sebelumnya kita dapat 5 kursi suara, harus dua kali lipat menjadi 10. Dan ini berlaku untuk semua. Jadi kita menaikan target kita dua kali lipat, agar kita menjadi pemenang tiga besar nasional, “ucap Wawan.

Ketika ditanya terkait Program atau gagasan kedepan yang akan dilakukan agar menaikan suara PKS di Kabupaten Sukabumi dalam menghadapi Pemilu 2024 nanti. Wawan mengatakan, “Kita menyampaikan gagasan atau program kepada masyarakat, jadi saat ini kita memberi gagasan, PKS, P = Perut Kenyang, K = Kerja Gampang, S = Sehat Murah. Jadi sementara itu dulu dan mungkin nanti akan ada gagasan lainnya sejalan dengan isu yang berkembang, ” ujarnya.

Harapannya kami ingin acara seperti ini ya, karena selain kita bertemu dengan teman – teman se-Indonesia, silaturahim terjalin, dan kita termotivasi, semangat, di cass terus dengan kegiatan seperti ini, jadi kita semakin semangat, materi ini bisa di bawa ke daerah sebagai oleh – oleh. Dan kita berharap selalu diadakan kegiatan seperti ini semuanya semangat dan termotivasi, “tutup Bendahara PKS Kabupaten Sukabumi tersebut penuh semangat.

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *